Bacaan : "TUHAN di pihakku. Aku tidak akan takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku? TUHAN di pihakku, menolong aku; aku akan memandang rendah mereka yang membenci aku. Lebih baik berlindung pada TUHAN dari pada percaya kepada manusia. Lebih baik berlindung pada TUHAN dari pada percaya kepada para bangsawan." (Mazmur 118:6-9).
Orang yang takut akan Tuhan biasanya memakai mulutnya untuk memuji Tuhan,untuk memuliakan nama Tuhan.Walaupun sebagai orang yang takut akan Tuhan sering juga mengalami pergumulan,mengalami kesesakan,tetapi jika kita memakai mulut kita untuk berseru kepada Tuhan maka kita akan mendapat jawaban dari Tuhan.Karena Ia akan memberi kelegaan kepada kita.
Pemazmur dalam mazmur 118:6 berkata: "TUHAN di pihakku. Aku tidak akan takut. Apakah yang dapat dilakukan manusia terhadap aku?".Tuhan ada dipihak kita.Ia siap memberi pertolongan bagi kita yang berseru kepadaNya dan selalu memuliakanNya.Sebagai manusia kita sering mengalami pergumulan yang seakan tiada henti-hentinya,dan seakan berat untuk kita lalui.Tetapi kita percaya ada Tuhan yang memberi kita kekuatan.
Firman Tuhan berkata "Bergembiralah akan hal itu, sekalipun sekarang ini kamu seketika harus berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan. Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu--yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api--sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya." (1 Petrus 1:6-7).Hal ini menjelaskan bahwa kita sering mengalami proses dari Tuhan,tapi kita percaya bahwa proses Tuhan itu adalah untuk menguji kemurnian iman kita kepada Tuhan.Itulah sebabnya jangan kita menyerah dengan keadaan,sebab ada Tuhan dipihak kita.Sekalipun ada persoalan,ada himpitan ekonomi,tapi kalau Tuhan dipihak kita,Ia akan membela kita.Karena lebih baik berlindung kepada Allah daripada berlindung kepada manusia.
Ada pepatah berkata "Hidup ini hanya singgah untuk minum".Jadi hidup ini hanya ibarat persinggahan,dan Tuhanlah tempat kita berteduh,yang memberi kenyamanan,dan yang memberikan kelegaan.
(Khotbah minggu oleh Pg. Ibu Rita Watuseke Kawengian)
You Might Also Like :
0 komentar:
Posting Komentar